Berita Terbaru

258 Warga Ikuti Vaksinasi Tahap Dua di Puskesmas Citangkil

CILEGON – Sebanyak 258 warga mengikuti vaksinasi dosis kedua yang digelar oleh UPT Puskesmas Citangkil II, Rabu 24 November 2021. Pada kesempatan itu warga datang dengan menerapkan protokol kesehatan ketat sesuai dengan aturan yang berlaku.

“Hari ini dosis kedua, 258 orang telah di vaksin. Usianya 12 sampai 60 tahun. Khusus untuk 60 tahun spesial tidak pakai antrian, lansia skala prioritas,” kata Penanggung Jawab Vaksinasi di UPT Puskesmas Citangkil II Raisyha Aprili Sarinda.

Lanjutnya, meski UPT Puskesmas II hanya menaungi empat kelurahan, yakni Kelurahan Lebak Denok, Kelurahan Samangraya, Kelurahan Warnasari dan Kelurahan Deringo, namun pihaknya tetap menerima warga dari luar kelurahan tersebut. Hal ini karena UPT Puskesmas II ingin turut menyukseskan program pemerintah dengan mempermudah orang yang ingin bervaksin.



“Kita ingin memudahkan orang bervaksin, asal NIKnya tidak bermasalah, masuk ke sistem kami terima,” tuturnya.

Diungkapkannya, untuk saat ini warga yang mendatangi UPT Puskesmas II untuk vaksin sedikitnya 50 orang perhari. Pihaknya juga terus berupaya agar semua warga bisa tervaksin sehingga tercipta herd immunity.

“Kalau rame bisa mencapai 100. Tim promkes kita juga dateng ke sekolah-sekolah untuk menjelaskan vaksinasi, atau dokter memberikan penyuluhan ke sekolah-sekolah (untuk mengikuti vaksinasi),” tutupnya.